Hai Everyone! Aku Kindanays. Yah panggil saja aku begitu. Aku seorang introvert yang kerap kali bergulat dengan pikiran-pikiranku sendiri. Alih-alih menjadi seorang pemikir yang dikira jenius, aku malah menjadi seorang yang plonga-plongo. Aku bukan pertama kali menemukan blog, sudah lamaa sekali tapi rasanya waktu itu blog hanya kujadikan sebagai tugas akhir mata pelajaran TIK. Hehehe dan anehnya sekarang aku mulai menyadari daripada kelahi dengan pikiranku sendiri aku mencoba saja menulis. Meskipun ala kadarnya dan masih sangaaat amat kesulitan, tapi.. ttidak ada salahnya bukan jika aku mencoba sekali lagi. Meskipun bukan tentang sesuatu yang besar. Tapi aku mau berbagi hal-hal kecil yang bisa membantu kalian, entah itu tentang bagaimana cara menggunakan software atau make website atau apalah ituuu.. Aku juga mencoba membagi apa-apa saja yang aku senangi dan sukai. Di akhir kata meskipun blog ini sangaat kurang dari layak, aku masih sangat belajar sedikit demi sedikit buat nyempurnainnya yah meskipun kesempurnaan hanya milik Tuhan heheheh. Anyway semoga kalian suka dan terbantu!❤
0 Komentar